Rumah milik warga di Tukadaya ludes terbakar, Senin (18/12) siang. (BP/Istimewa)

NEGARA, BALIPOST.com – Rumah warga di Banjar Berawantangi Taman, Desa Tukadaya, Kecamatan Melaya, Senin (18/12) siang ludes terbakar. Saat rumah terbakar siang hari sekitar pukul 11.00 WITA, kondisi rumah kosong.

Api diduga berawal dari gudang dekorasi yang berada dekat rumah milik I Gusti Komang Purna (58). Kebakaran dilihat pertama kali oleh warga I Ketut Suda, (68) dan I Made Suardana (48) yang ketika itu nyalanya  sudah cukup besar.

Baca juga:  Rapat Desa Adat Selumbung Sempat Diwarnai Provokasi, Puluhan Aparat Mengamankan

Warga sempat berupaya memadamkan api dengan air, tetapi tak mampu mengatasi lantaran kobaran api sudah cukup besar. Dalam waktu cepat, api membesar dan menghanguskan rumah ukuran 12 x 7 meter itu hanya tersisa beton bangunan.

Diduga api bermula dari gudang yang berdekatan dengan rumah. Selanjutnya merembet ke atap rumah dan dengan cepat menghanguskan rumah termasuk isinya. Tidak ada korban jiwa, saat kebakaran rumah dalam kondisi kosong.

Baca juga:  Penuhi Janji, Bupati Tamba Bangun Sumur Bor di Tukadaya

Perbekel Desa Tukadaya, I Made Budi Utama, mengatakan saat kebakaran, kondisi rumah tidak ada penghuni. Warganya yang terkena musibah ini memiliki usaha dekorasi dan diduga api bermula dari gudang di dekat rumah. “Belum diketahui penyebab kebakaran, diduga dari gudang di dekat rumah yang terbakar itu,” kata Budi.

Akibat musibah kebakaran di siang hari ini, korban mengalami kerugian hingga ratusan juta. Selain melalap habis bangunan, api juga menghanguskan barang barang dekorasi, barang elektronik dan peralatan rumah tangga. (Surya Dharma/balipost)

Baca juga:  Ruangan di Kantor Distan Tabanan Kebakaran, Berkas Penting Ikut Hangus
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *