Kepala BNNK Badung
Ni Ketut Masmini. (BP/Dokumen)

DENPASAR, BALIPOST.com – BNNP Bali dan jajarannya tengah berduka karena mantan Kepala BNNK Badung, AKBP (purn) Ni Ketut Masmini, SH, MH, meninggal dunia di RSUP Prof. Ngoerah, Sanglah Denpasar, Senin (18/9) pukul 12.15 WITA. Masmini beralamat di Jalan Seruni No. 35, Denpasar ini meninggal karena sakit cancer lymphoma.

Menurut putri almarhum Masmini, Made Intan Permatasari, SH, MH, Selasa (19/9), ibunya sakit cancer lymphoma sejak setahun lalu. “Ibu meninggal habis Trisandya pukul 12.15 Wita. (Jenazah) masih dititip di RSUP Prof. Ngoerah, Sanglah karena di Sangeh ada piodalan,” ujar Intan.

Baca juga:  Siklon Tropis "Mangga," Bali Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang

Dudonan upacara ngaben lantur ngelanus AKBP (purn) Ni Ketut Masmini, SH, MH, pada Sabtu (23/9) pukul 08.00 WITA, layon tiba di Krematorium Kertha Semadi, Mumbul, Nusa Dua, Kuta Selatan, dilanjutkan upacara nyiramin, ngringkes ngaben dan nyekah.

Sebelum meninggal, ibu dua putri ini, dikenal ramah dan energik. Setelah pensiun sebagai anggota Polri, ia aktif sebagai dosen di Universitas Mahasaraswati (Unmas) Denpasar, staf ahli DPRD Badung dan advokat.

Baca juga:  Pantai Semawang

Masmini lahir di Negara, 2 Februari 1962 dan menjabat sebagai Kepala BNNK Badung tahun 2016 hingga 2020. Sedangkan riwayat jabatannya selama jadi anggota Polri, diantaranya Panit Narkoba Dit. Reserse Polda Nusra, Panit Labfor Dit. Reserse Polda Bali, Kanit Bagrestik Polda Bali, Paur TU Subbag Binmin Dit. Reserse Polda Bali, Ps. Kasat Binluh Dit. Narkoba Polda Bali, Kasubag Renmin Dit. Narkoba Polda Bali, Kabagmin Polres Badung, Kasubag Sumda Polres Badung, Kabagren Polres Klungkung dan Kasubbid Wabprof Bidpropam Polda Bali. (Kerta Negara/balipost)

Baca juga:  Aksi Dukungan Jokowi Dua Periode Digelar di Catur Muka
BAGIKAN