Presiden RI Joko Widodo (kanan) dan Ketua DPR Puan Maharani tiba di lokasi Sidang ke-144 IPU untuk menghadiri acara pembukaan di BICC Nusa Dua, Bali, Minggu (20/3/2022). (BP/Ant)

JAKARTA, BALIPOST. com – Peluang duet Puan Maharani-Anies Baswedan di Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024 sangat terbuka. Anggota DPR dari Fraksi PDI Perjuangan Rifqinizamy Karsayuda menilai ada peluang sangat terbuka untuk itu. “Konstelasi Pilpres 2024 masih sangat terbuka, termasuk peluang pasangan Puan Maharani-Anies Baswedan,” kata Rifqi di Jakarta, seperti dikutip dari kantor berita Antara, Rabu (30/3).

Anggota Komisi II DPR RI itu menilai Puan merupakan sosok yang dibesarkan secara ideologis dan berpegang teguh pada Pancasila. Salah satu semangat Pancasila adalah gotong royong, sehingga Puan sangat terbuka bekerjasama dengan seluruh elemen, tambahnya.”Puan Maharani sangat terbuka untuk berdiskusi, berdialog, bekerja sama, dan bergotong royong dengan seluruh elemen, termasuk Anies Baswedan,” ujarnya.

Baca juga:  Inmendagri Atur PPKM Kembali Dikeluarkan, Bali Masih Level 2

Dia menegaskan, kinerja calon presiden dan calon wakil presiden yang akan diusung PDI Perjuangan di Pilpres 2024 harus mengedepankan semangat Pancasila, NKRI, taat pada konstitusi, dan menghargai ke-bhinneka-an yang ada. (Kmb/Balipost)

 

BAGIKAN