Vaksin Moderna tiba di Lanud Ngurah Rai. (BP/Istimewa)

MANGUPURA, BALIPOST.com – Pada Kamis (29/7), vaksin asal Amerika Serikat, Moderna ini, mulai didistribusikan pemerintah pusat untuk Bali. Sebanyak total 28.900 dosis vaksin untuk kebutuhan vaksinasi dosis ketiga bagi Nakes sudah tiba.

Dengan kedatangan ini, vaksinasi dosis ketiga untuk tenaga kesehatan (Nakes) segera dimulai. Seperti diketahui, vaksinasi dosis ketiga untuk nakes diberikan untuk menambah proteksi tenaga medis dari paparan COVID-19 dengan menggunakan vaksin Moderna.

Baca juga:  Kabupaten Ini, Nihil Laporkan Tambahan Harian Kasus COVID-19

Booster ketiga ini diharapkan bisa memproteksi nakes di daerah berisiko tinggi.

Menurut Komandan Lanud (Danlanud) I Gusti Ngurah Rai, Kolonel Pnb Reza R.R. Sastranegara S.Sos., M.A.P., vaksin sebelumnya diangkut menggunakan maskapai Garuda Indonesia dengan nomor penerbangan GA-404 dari Jakarta. Vaksin tiba di Base Ops Lanud Ngurah Rai, pukul 10.47 WITA.

Total sebanyak 4 koli dengan jumlah 2.890 vial vaksin atau setara 28.900 dosis, sudah tiba di Bali. “Vaksin sebanyak 2.890 vial jenis Moderna hari ini tiba di Bali,” katanya saat dikonfirmasi.

Baca juga:  Dua Hari Nihil, Korban Jiwa COVID-19 Dilaporkan Bali

Lebih lanjut dikatakan Danlanud, usai dipindahkan dari bagasi pesawat, vaksin kemudian dimasukkan ke dalam mobil pengangkut. Dengan pengawalan pihak terkait, vaksin kemudian didistribusikan menuju Gudang milik Dinas Kesehatan Provinsi Bali. (Yudi Karnaedi/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *