Petugas menjemput seorang wanita di Jalan Letda Made Putra, Denpasar Timur. (BP/Istimewa)

DENPASAR, BALIPOST.com – Tim medis COVID-19 mengenakan APD lengkap mendatangi rumah kos di Jalan Letda Made Putra, Denpasar Timur, Minggu (28/6). Petugas menjemput seorang perempuan berusia 26 tahun asal Jawa Timur.

Pasalnya karyawan supermarket di Denpasar ini hasil rapid testnya reaktif. Informasi diperoleh di lapangan, pada Sabtu (27/6) seperti biasa sebelum beraktivitas, karyawan supermarket tersebut dicek suhu tubuhnya.

Saat wanita tersebut dicek suhu tubuhnya ternyata melebihi dari normal. Dilanjutkan dengan rapid test dan hasilnya reaktif.

Baca juga:  Penyederhanaan Eselon Dorong Profesionalitas ASN

Pada Minggu pukul 12.35 Wita, petugas menjemput wanita tersebut. Proses penjemputan dijaga aparat desa, polisi dan Babinsa Koramil 1611-01/Denpasar Timur. “Yang bersangkutan diisolasi di hotel, Jalan By-pass Ngurah Rai,” kata sumber. (Kerta Negara/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *