Petugas memantau suhu tubuh penumpang menggunakan alat pemindai suhu tubuh di Terminal Kedatangan Internasional Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, Rabu (22/1/2020). (BP/Antara)

MANGUPURA,BALIPOST.com – Salah satu warga negara asing (WNA) saat melewati thermal scanner di Bandara Ngurah Rai, Jumat (31/1), terdeteksi suhu tubuhnya di atas 38° celcius. Karena hal itu, WNA tersebut dievakuasi ke RSUP Sanglah.

Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Kelas I Denpasar dr. H. Lucky Thahjono saat diminta konfirmasinya, Minggu (2/2) mengatakan, yang dilakukan petugas di bandara merupakan SOP. “Itu sudah SOP. Kalau ada yang dicurgai, ya SOP-nya seperti itu dan pasien dikirim ke RS Sanglah. Tapi sampai saat ini di Bali masih aman (tidak ada suspect virus Corona, red),” katanya.

Baca juga:  Bali Sudah Kembangkan Pertanian Organik Berbasis Budaya

Informasi sebelumnya, warga yang diduga terindikasi Corona berangkat dari Bandara di Australia dan tiba di Bandara Ngurah Rai pada 31 Januari 2020. Petugas bandara mendeteksi penumpang tersebut menggunakan thermal scanner.

Ternyata suhu tubuh di atas 38 derajat celcius. Mengetahui hal itu, penumpang tersebut langsung dievakusi ke areal khusus dan selanjutnya dibawa ke RS Sanglah. (Pramana Wijaya/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *