SINGARAJA, BALIPOST.com – Sebuah rumah luluh lantak diterjang angin kencang, Sabtu (4/1). Peristiwa ini terjadi di Dusun Yeh Panes, Desa Pemuteran, Kecamatan Gerokgak.

Akibatnya, satu keluarga harus mengungsi karena rumah I Kadek Wardana (44) itu tidak bisa ditinggali. Keluarga naas ini mengungsi di rumah tetangganya.

Beruntung, Wardana, istrinya, Ni Nengah Karini (39) serta kedua anak mereka, Ni Luh Ayu Tina (17) dan I Kadek Angga Saputra (10) sedang di luar rumah saat peristiwa terjadi. Hanya kerugian material yakni perlengkapan rumah tangga hancur tertimbun bangunan yang ambruk.

Baca juga:  KVB Garap Potensi Wisata Buleleng

Kelian Dusun Yeh Panes, Nyoman Narda mengatakan angin kencang terjadi di wilayahnya. Peristiwa baru diketahui setelah pemilik rumah pulang sekitar Pukul 16.00 Wita. “Benar warga kami mengalami musibah rumah roboh karena angin kencang. Syukurnya semua selamat,” katanya. (Mudiarta/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *