
JAKARTA, BALIPOST.com – Lens kembali menunjukkan mental kandidat juara. Berkat kemenangan tipis namun krusial 1-0 atas Le Havre pada pekan ke-20 Liga Prancis, Jumat (30/1) waktu setempat. Lens sukses merebut kembali puncak klasemen sementara dan menekan pesaing terdekatnya, Paris Saint-Germain.
Bermain penuh determinasi, Lens tampil menyerang sejak menit awal pertandingan. Sejumlah peluang langsung diciptakan, salah satunya melalui Mamadou Sangare yang nyaris membuka keunggulan andai tembakannya tidak membentur tubuh pemain bertahan lawan. Tekanan tuan rumah berlanjut lewat aksi Florian Thauvin, namun sepakan sang penyerang masih mampu diamankan kiper Le Havre, Lionel Mpasi-Nzau, dirilis dari Kantor Berita Antara.
Thauvin menjadi ancaman utama di lini depan Lens sepanjang babak pertama. Beberapa kali ia mencoba peruntungan, tetapi ketenangan barisan pertahanan Le Havre membuat skor belum berubah. Tim tamu sesekali keluar dari tekanan dan hampir mencuri gol melalui aksi individu Issa Soumare, sayang tembakannya melebar tipis dari gawang.
Kebuntuan akhirnya pecah di penghujung babak pertama. Pada menit ke-45+1, Ruben Aguilar muncul sebagai pahlawan setelah memaksimalkan umpan matang Matthieu Udol untuk membawa Lens unggul 1-0 sekaligus menutup babak pertama dengan keunggulan tuan rumah.
Memasuki babak kedua, Le Havre tampil lebih berani dan meningkatkan intensitas serangan demi mengejar ketertinggalan. Peluang emas didapat melalui sundulan Arouna Sangante, namun refleks gemilang kiper Lens, Robin Risser, menjaga gawangnya tetap perawan. Risser kembali menjadi penyelamat saat menggagalkan tembakan berbahaya Issa Soumare.
Lens sempat menggandakan keunggulan pada menit ke-66 lewat Adrien Thomasson yang menyambar bola rebound. Namun, gol tersebut dianulir wasit karena posisi offside, membuat laga kembali berlangsung menegangkan hingga menit akhir.
Di sisa waktu pertandingan, Le Havre terus menggempur pertahanan Lens. Meski demikian, disiplin lini belakang tuan rumah mampu meredam setiap ancaman. Hingga peluit panjang dibunyikan, skor 1-0 tetap bertahan untuk kemenangan Lens.
Tambahan tiga poin ini membawa Lens memuncaki klasemen Liga Prancis dengan koleksi 46 poin dari 20 laga, unggul satu poin atas PSG yang baru memainkan 19 pertandingan. Sementara itu, Le Havre harus tertahan di posisi ke-15 dengan 20 poin, meski masih memiliki jarak aman delapan poin dari zona degradasi. (Suka Adnyana/balipost)









