Selebrasi Florian Wirtz (kiri) setelah mencetak gol untuk Liverpool dalam pertandingan putaran ketiga Piala FA 2025/26 lawan Barnsley di Anfield pada Selasa (13/1). (BP/Dok. Liverpoolfc.com)

JAKARTA, BALIPOST.com – Liverpool memastikan satu tempat di putaran keempat Piala FA usai menaklukkan Barnsley dengan skor meyakinkan 4-1 dalam laga yang berlangsung di Anfield, Selasa (13/1) dini hari WIB. Meski sempat ditekan di awal laga, The Reds menunjukkan kelasnya untuk mengakhiri perlawanan wakil Divisi Tiga tersebut.

Barnsley nyaris membuat publik Anfield terdiam ketika pertandingan baru berjalan satu menit. Sundulan Davis Keillor-Dunn hampir membuka keunggulan tim tamu, namun bola hanya membentur mistar gawang. Tekanan berlanjut saat Joe Gomez kehilangan fokus, meski peluang Nathanael Ogbeta gagal dimanfaatkan setelah sepakannya melenceng.

Baca juga:  KONI Tabanan Usulkan Perketat Mutasi Atlet Jelang Porprov

Liverpool baru menemukan ritme permainan setelah sembilan menit laga berjalan. Dominik Szoboszlai menjadi pemecah kebuntuan lewat sepakan keras dari luar kotak penalti yang tak mampu dibendung kiper Barnsley. Gol tersebut mengangkat tempo permainan tuan rumah, dirilis dari Kantor Berita Antara.

Keunggulan Liverpool bertambah pada menit ke-36. Jeremie Frimpong menusuk dari sisi kanan sebelum melepaskan tembakan akurat yang bersarang di gawang Murphy Cooper. Namun, kelengahan menjelang turun minum membuat Liverpool harus kebobolan. Kesalahan Szoboszlai dimanfaatkan Adam Phillips untuk memperkecil ketertinggalan menjadi 2-1.

Baca juga:  Hattrick Martinelli Bawa Arsenal Singkirkan Portsmouth di Piala FA

Gol Phillips terasa istimewa karena gelandang Barnsley itu pernah menghabiskan delapan tahun di akademi Liverpool. Skor 2-1 pun menutup babak pertama.

Memasuki babak kedua, Liverpool langsung meningkatkan intensitas serangan. Virgil van Dijk hampir memperlebar keunggulan, tetapi sundulannya masih bisa ditepis Cooper sebelum membentur mistar gawang.

Kepastian kemenangan datang pada sepuluh menit terakhir. Florian Wirtz, yang masuk sebagai pemain pengganti, mencetak gol ketiga setelah menerima umpan tumit cerdas dari Hugo Ekitike dan melepaskan tembakan dari tepi kotak penalti. Kerja sama keduanya kembali berbuah gol di masa injury time, kali ini Wirtz berperan sebagai pemberi assist yang diselesaikan Ekitike dengan dingin.

Baca juga:  FIFA Sampaikan Penghormatan untuk Diogo Jota dan Andre Silva

Kemenangan 4-1 ini mengantar Liverpool, yang kini dilatih Arne Slot, melangkah ke putaran keempat Piala FA. Selanjutnya, The Reds akan menghadapi sesama tim Liga Inggris, Brighton, dalam laga yang diprediksi berlangsung sengit. (Suka Adnyana/balipost)

BAGIKAN