Bupati Gianyar bersama Wabup, anggota DPRD, dan OPD terkait melakukan peninjauan perbaikan jalan. (BP/istimewa)

GIANYAR, BALIPOST.com – Bupati Gianyar, Made Mahayastra, Minggu (26/10), mengungkapkan komitmennya untuk mempercepat perbaikan infrastruktur jalan di seluruh Kabupaten Gianyar. Anggaran sebesar Rp220 miliar dari APBD Gianyar tahun 2025 telah disiapkan, ditambah Rp82 miliar dari Pemerintah Provinsi Bali untuk proyek yang ditargetkan tuntas pada Desember 2025.

​Bupati Mahayastra menjelaskan bahwa daerah Ubud menjadi salah satu prioritas utama. Perbaikan jalan di kawasan ini dilaksanakan secara masif. Hasil fisik perbaikan pun kini sudah mulai terlihat.

Baca juga:  Sempat Diperbaiki, Jalur Bubung Kelambu ke Yeh Mampeh Kembali Rusak

Ia pun melakukan pemantauan langsung di lapangan dengan melibatkan pemangku kepentingan, termasuk wakil bupati, DPRD, dan OPD terkait, guna memastikan proyek berjalan lancar, Meskipun laporan administrasi dapat dilihat secara digital, peninjauan fisik di lapangan tetap krusial. Perbaikan jalan ini menggunakan anggaran dari APBD induk maupun perubahan, dan saat ini sudah mulai bergerak di lapangan.

​Namun, terdapat beberapa evaluasi dan tantangan yang perlu diselesaikan, terutama terkait masalah saluran air seperti di Blong Batas dan lokasi lain yang memerlukan penanganan khusus.

Baca juga:  Empat Jenazah Sudah Diambil Keluarga, 2 Belum Teridentifikasi

​Beberapa bangunan rumah yang menonjol berpotensi mengganggu perbaikan jalan. ​Untuk mengatasi hal ini, Pemerintah Kabupaten Gianyar telah mendapat dukungan penuh dari para prajuru, kasepuhan, adat, dinas, lurah, dan perbekel untuk bersama-sama menyukseskan proyek tersebut. (Wirnaya/balipost)

BAGIKAN