Petugas membagikan masker dan menyemprotkan hand sanitizer tangan pedagang Pasar Satria, Denpasar. (BP/Istimewa)

DENPASAR, BALIPOST.com – Kepolisian terus bergerak mengajak masyarakat mentaati imbauan pemerintah dalam rangka memutus rantai penyebaran COVID-19. Begitu pula menyambut hari raya Lebaran mendatang, warga diimbau tidak mudik.

Tujuannya agar penyebaran virus Corona tidak meluas. “Terkait mudik, sampai sekarang masih diperintahkan melaksanakan sebatas imbauan. Untuk perintah melarang belum ada,” kata Kasatlantas Polresta Denpasar AKP Adi Sulistro Utomo, Jumat (10/4) usai sosialisasi upaya pencegahan COVID-19 di Pasar Satria, Denpasar.

Baca juga:  Lebaran 2018, Ini Dua Persoalan yang Jadi Evaluasi DPR

Oleh kareena itu, AKP Adi selaku Kasatgas 2 Preventif Operasi Keselamatan Agung 2020, terus melakukan imbauan agar masyarakat tidak mudik. Apalagi wabah virus ini sudah menyebar hampir seluruh wilayah Indonesia. “Dalam kesempatan ini kami kembali mengimbau agar tidak mudik untuk memutus rantai penyebaran COVID-19,” tegasnya.

Di sisi lain, dalam operasi ini pihaknya menyasar pasar-pasar. Pada Jumat pagi, dia bersama anggotanya menyasar Pasar Satria.

Baca juga:  Libur Lebaran, Auto2000 Siapkan Layanan Bengkel hingga Mobil Derek

Di pasar tersebut, pihaknya membagikan brosur imbauan, membagikan masker dan mengingatkan agar jaga jarak.
“Tujuannya untuk memberikan pemahaman secara garis besar tentang Virus Corona, termasuk pola dan upaya mencegah penyebarannya,” ungkap Adi.

Sebelumnya, Satlantas Polresta melakukan sosialisasi di Pasar Badung. Selain sosialisasi pencegahan virus Corona, polisi juga bagi-bagi masker dan hand sanitizer. (Kerta Negara/balipost)

BAGIKAN