DENPASAR, BALIPOST.com – Menjelang perayaan tahun baru Imlek 2571, penjualan pernak-pernik Imlek laris manis. Menurut penjual pernak-pernik Imlek di Denpasar, Rudi Rupian, penjualan tahun ini kurang lebih sama dengan tahun lalu.

Konsumen paling banyak mengincar lampion dan tempelan yang ada gambar Shio Tikus Logam. ‘’Lampion dan tempelan bergambar itu yang paling dicari,’’ katanya saat ditemui di tokonya, Kamis (23/1).

Dikatakan Rudi, saat Imlek, yang paling banyak dicari memang lampion. Sebab lampion dipercaya sebagai penerangan tahun.

Baca juga:  Presiden akan Pukul Kulkul Lepas Pawai PKB

Selain itu harus ada buah nanas yang mahkotanya dimaknai sebagai rejeki yang melimpah. “Selain itu juga buah jeruk Bali. Yang wajib ada adalah kue keranjang dan manisan-manisan,” ucapnya. (Yudi Karnaedi/balipost)

BP/edi
Pernak-pernik Imlek yang dijual pedagang di Denpasar.

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *