Pemain Perseden Denpasar akan menghadapi Perselobar pada 18 dan 23 November mendatang dalam kompetisi Liga 3 Regional Bali-Nusra. (BP/ist)

DENPASAR, BALIPOST.com – Kesebelasan Perseden Denpasar akan memulai perjuangannya di kompetisi Liga 3 fase babak regional Wilayah Bali dan Nusa Tenggara (Bali, NTB, NTT) di Lombok Barat (NTB). Tim Laskar Catur Muka meladeni tuan rumah Perselobar pada 18 November mendatang. Pada 23 November, giliran Perseden menjamu Perselobar di Stadion Kompyang Sujana.

Menurut Direktur Kompetisi Asprov PSSI Bali Gede Made Anom Prenatha, Wilayah Bali dan Nusa Tenggara melibatkan empat tim, yakni Perseden (Bali), Perselobar, Persebi Bima (NTB) dan Malaka (NTT). “Wilayah NTB diwakili dua tim mengingat peserta Kompetisi Liga 3 Rayon NTB cukup banyak dan digulirkan dalam waktu lama,” katanya, Selasa (12/11).

Baca juga:  Dari Pesisir Selatan Bali Dilanda Rob hingga Perempuan Turki Terseret Arus Pantai

Sementara itu, wakil NTB lainnya Persebi Bima akan melakoni laga tandang ke Malaka pada 18 November dan menjamu Malaka pada 23 November. Selanjutnya tim pemenang laga Perseden kontra Perselobar dan Persebi versus Malaka saling bertemu. “Dua tim pemenang inilah yang akan melaju ke babak putaran nasional, sebagai wakil Bali dan Nusa Tenggara,” jelas anom Prenatha. (Daniel Fajry/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *