Penyerang Arsenal Gabriel Martinelli (kanan) merayakan keberhasilannya mencetak gol ke gawang Portsmouth pada pertandingan babak ketiga Piala FA di Stadion Fratton Park, Portsmouth, Minggu (11/1) waktu setempat. (BP/Dok. Arsenal.com)

JAKARTA, BALIPOST.com – Gabriel Martinelli tampil gemilang dengan mencetak tiga gol saat Arsenal menekuk Portsmouth 4-1 pada laga babak 32 besar Piala FA yang digelar di Stadion Fratton Park, Portsmouth, Minggu (11/1). Kemenangan meyakinkan ini memastikan langkah The Gunners ke babak keempat turnamen tertua di Inggris tersebut.

Arsenal sempat dikejutkan oleh gol cepat tuan rumah. Portsmouth membuka keunggulan ketika pertandingan baru berjalan tiga menit melalui sepakan Colby Bishop yang membuat publik Fratton Park bergemuruh. Namun, keunggulan itu tak bertahan lama.

Baca juga:  Bridge Bali Usul Pra-Pon Dibagi 3 Wilayah

Hanya lima menit berselang, Arsenal menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat gol bunuh diri Andre Dozzell. Gol tersebut menjadi titik balik yang mengubah jalannya pertandingan, dengan tim asuhan Mikel Arteta mulai mengambil kendali permainan.

Dikutip dari Kantor Berita Antara, tekanan Arsenal akhirnya berbuah hasil pada menit ke-25. Gabriel Martinelli mencatatkan namanya di papan skor setelah menyambut umpan silang Noni Madueke dengan sundulan tajam yang membawa Arsenal berbalik unggul 2-1 hingga turun minum.

Baca juga:  Bantai Exeter City, Manchester City Melaju ke Babak Selanjutnya di Piala FA

Memasuki babak kedua, dominasi Arsenal kian terlihat. Martinelli kembali menjadi aktor utama setelah mencetak gol keduanya pada menit ke-51, memperlebar jarak menjadi 3-1 dan membuat Portsmouth semakin tertekan.

Penyerang asal Brasil itu menuntaskan penampilan impresifnya dengan mencetak hat-trick pada menit ke-72. Sundulan akurat Martinelli kembali bersarang di gawang Portsmouth, sekaligus memastikan kemenangan Arsenal dengan skor telak 4-1.

Di sisa waktu pertandingan, Arsenal terus menguasai jalannya laga dan menjaga tempo permainan hingga peluit panjang dibunyikan. Hasil ini mengantar The Gunners melangkah ke babak keempat Piala FA yang dijadwalkan berlangsung pada Februari mendatang. (Suka Adnyana/balipost)

Baca juga:  Singapura "Lockdown," Gelembung Perjalanan dengan Hong Kong Terancam Gagal Lagi
BAGIKAN