Seorang pegawai pegadaian menunjukkan dummy emas di Denpasar. (BP/Dokumen)

DENPASAR, BALIPOST.com – Harga emas batangan yang dipasarkan melalui Pegadaian kembali menunjukkan tren positif. Berdasarkan data dari laman resmi Sahabat Pegadaian, Selasa (6/1) hari ini, dua produk logam mulia keluaran UBS dan Galeri24 tercatat sama-sama menguat atau mengalami kenaikan harga.

Emas Galeri24 naik signifikan dari sebelumnya Rp2.522.000 menjadi Rp2.556.000 per gram atau bertambah Rp34.000. Sementara itu, emas UBS mencatat lonjakan lebih tajam dengan kenaikan Rp53.000, dari Rp2.559.000 menjadi Rp2.612.000 per gram.

Baca juga:  Lonjakan Harga Emas UBS dan Galeri24 Warnai Akhir Pekan

Untuk pilihan ukuran, emas Galeri24 tersedia mulai dari 0,5 gram hingga 1.000 gram atau setara 1 kilogram. Adapun emas UBS dipasarkan dengan berat mulai 0,5 gram hingga maksimal 500 gram, memberikan fleksibilitas bagi investor maupun masyarakat yang ingin berinvestasi emas sesuai kebutuhan.

Berikut rincian harga masing-masing produk selengkapnya:

Harga emas UBS

  • ‎ 0,5 gram: Rp1.412.000
  • 1 gram: Rp2.612.000
  • ‎2 gram: Rp5.183.000
  • ‎5 gram: Rp12.807.000
  • 10 gram: Rp25.479.000
  • ‎25 gram: Rp63.572.000
  • 50 gram: Rp126.882.000
  • ‎100 gram: Rp253.663.000
  • 250 gram: Rp633.972.000
  • ‎500 gram: Rp1.266.455.000
Baca juga:  Harga Emas Galeri24 dan UBS Bertahan, Awal Pekan Masih Tanpa Pergerakan

‎Harga emas Galeri24

  • 0,5 gram: Rp1.341.000
  • 1 gram: Rp2.556.000.
  • ‎2 gram: Rp5.035.000
  • ‎5 gram: Rp12.496.000
  • ‎10 gram: Rp24.924.000
  • ‎25 gram: Rp62.159.000
  • ‎50 gram: Rp124.218.000
  • ‎100 gram: Rp248.313.000
  • ‎250 gram: Rp619.256.000
  • ‎500 gram: Rp1.238.512.000
  • 1.000 gram: Rp2.477.023.000. (Pramana Wijaya/balipost)

BAGIKAN