Kabaddi Badung mendapat kepercayaan kembali perkuat Timnas pada ajang Asian Youth Games 2025 di Bahrain. (BP/Istimewa)

MANGUPURA, BALIPOST.com – Dunia olahraga Badung kembali menorehkan prestasi membanggakan. Sebanyak delapan atlet dan dua pelatih asal Kabupaten Badung resmi dipanggil untuk memperkuat Tim Nasional Kabaddi Indonesia dalam ajang Asian Youth Games 2025 yang akan digelar di Bahrain, 19–24 Oktober 2025.

Tak hanya itu, dua wasit dan satu ofisial asal Gumi Keris juga turut dipercaya menjadi bagian dari tim Merah Putih.

Sekretaris Umum KONI Badung, I Made Sutama, mengungkapkan rasa bangga dan apresiasinya atas kepercayaan yang kembali diberikan kepada insan olahraga Badung.

Baca juga:  Duhhh, Ribuan Warga Badung Tak Miliki Akta Kelahiran

“Ini prestasi yang luar biasa. Selamat kepada seluruh jajaran, termasuk atlet, pelatih, wasit, dan ofisial yang dipercaya memperkuat Timnas Kabaddi Indonesia,” ujar Sutama.

Menurutnya, keberhasilan ini menjadi bukti nyata bahwa Badung layak disebut sebagai gudangnya atlet kabaddi berprestasi. Pembinaan berjenjang dan konsisten yang dilakukan oleh pengurus kabaddi di tingkat daerah disebutnya telah menghasilkan banyak talenta yang kini mampu bersaing di level nasional bahkan internasional.

Baca juga:  Tim Kabaddi Badung Tekuk Jembrana

“Pembinaan yang dilakukan secara berkesinambungan telah membuahkan hasil nyata. Kami berharap para atlet dapat tampil maksimal dan membawa pulang prestasi untuk Indonesia,” imbuhnya.

Maryoto menambahkan, selain dari Badung, Timnas Kabaddi juga diperkuat oleh atlet dari Denpasar, Gianyar, Klungkung, serta sejumlah daerah di luar Bali.

“Kami berharap seluruh pemain datang dalam kondisi prima dan fokus penuh menghadapi Asian Youth Games. Ini menjadi momentum penting menjelang SEA Games Thailand 2025, karena sebagian dari mereka juga akan memperkuat tim di ajang itu,” jelasnya.

Baca juga:  Badung Juara Umum Cabang Olahraga Kabaddi di Porprov Bali XVI

Keikutsertaan para atlet Badung di ajang internasional ini sekaligus mempertegas posisi Bali, khususnya Badung, sebagai salah satu kekuatan utama cabang olahraga kabaddi di Indonesia.

Dengan semangat dan pengalaman yang dimiliki, masyarakat berharap skuad muda Indonesia mampu menorehkan hasil terbaik dan mengibarkan bendera Merah Putih di Bahrain. (Suka Adnyana/balipost)

BAGIKAN