Kontingen Kabupaten Bangli dalam Porprov Bali XVI tahun 2025. (BP/Ist)

BANGLI, BALIPOST.com – Kontingen Kabupaten Bangli meraih 18 medali emas pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Bali 2025. Perolehan ini tidak hanya melampaui pencapaian dua tahun lalu yang memperoleh 15 emas, tetapi juga sukses menaikan peringkat Bangli ke posisi 7.

Menurut Sekretaris Umum KONI Bangli, Achmad Agus Tahar, perolehan ini merupakan hasil yang membanggakan, meski tidak mencapai target awal 20 emas. “Target kita 20, tapi perolehan 18 emas ini sudah luar biasa, mengingat kita hanya mengikuti 40 persen dari total nomor yang dipertandingkan,” kata Tahar Kamis (18/9).

Baca juga:  Jaga Kesehatan dan Cegah Virus Corona, Tahanan Diajak Lakukan Ini

Disampaikan bahwa beberapa cabor yang menjadi andalan Bangli, seperti Judo, tetap konsisten menyumbang 4 emas. Sementara itu, Biliar dan Pencak Silat masing-masing meraih 2 emas. Cabor Atletik juga menyumbang dua emas sesuai dengan proyeksi awal.

Kejutan datang dari cabor yang tidak diunggulkan sebelumnya, yaitu Dance Sport dan Petanque yang sama-sama meraih emas. “Petanque sebelumnya hanya dapat perak, jadi perolehan emas ini mendongkrak,” ujarnya.

Baca juga:  Piala Soeratin Tahun Ini Mulai Usia Dini

Di sisi lain, ada beberapa cabor yang tidak mencapai target. Salah satunya adalah cabor Karate yang sama sekali tidak berhasil menyumbang medali emas. Padahal, pada Porprov sebelumnya cabor ini berhasil meraih dua emas. Selain itu, cabor Balap Sepeda yang sebelumnya berhasil meraih medali, pada Porprov kali ini tidak mendapatkan satu pun medali. Sebagai tindak lanjut, KONI Bangli akan melakukan evaluasi menyeluruh.

Baca juga:  Porprov Bali 2025, Ada 15 Cabor Tanding pada 8 September 2025

Mengenai bonus bagi para atlet, Tahar mengungkapkan saat ini sedang diupayakan lobi dengan Pemerintah Kabupaten Bangli. Diharapkan bonus yang diberikan bisa naik seperti kabupaten lainnya. “Setidaknya minimal sama dengan dua tahun lalu,” katanya. (Dayu Swasrina/balipost)

BAGIKAN