Wagub Bali, Cok Ace mendampingi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno saat membuka Sanur Village Festival 2022, Kamis (18/8) malam. (BP/Istimewa)

DENPASAR, BALIPOST.com – Pembayaran cashless (nontunai) mulai lazim digunakan di berbagai event di Bali. Salah satunya Sanur Village Festival (Sanfest) XV 2022 yang menggandeng AstraPay untuk memudahkan pengunjung bertransaksi di ajang tahunan itu.

Chief Executive Officer AstraPay Ricky Gunawan, dalam keterangan persnya, Jumat (19/8), mengatakan pihaknya akan turut berkontribusi terhadap pertumbuhan industri pariwisata di Indonesia. “Salah satunya, AstraPay siap mendukung kegiatan-kegiatan pariwisata yang memiliki esensi positif bagi masyarakat,” katanya.

Baca juga:  Menpar Jadikan Sanur Sebagai Role Model “Community Based Tourism”

Keseriusan AstraPay ini direspons Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno yang meresmikan booth AstraPay seusai membuka Sanfest 2022, Kamis (18/8) malam. Sandiaga didampingi Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak I Gusti Ayu Bintang Darmawati, Wagub Bali Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati, Wali Kota Denpasar I Gusti Ngurah Jaya Negara, Wakil Wali Kota Denpasar I Kade Agus Arya Wibawa, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Bali Trisno Nugroho dan Founder Sanfest IB Gede Agung Sidharta Putra meninjau booth AstraPay.

Baca juga:  Denpasar Diminta Segera Buat Kebijakan JPS Atasi Dampak COVID-19

Menurut Ricky Gunawan sebagai sponsor utama di ajang Sanfest 2022, AstraPay juga berpartisipasi dalam peningkatan literasi dan inklusi keuangan digital. Sehingga, masyarakat yang sebelumnya lebih nyaman menggunakan pembayaran secara tunai, kini bisa lebih nyaman dan mudah menggunakan layanan pembayaran cashless.

Kata dia AstraPay di arena festival ini menyediakan metode pembayaran utama untuk melakukan berbagai transaksi seperti pembelian tiket masuk, makanan, minuman, dan lain-lain. Ia berharap dengan pembayaran cashless ini dapat mengenalkan lebih baik penggunaan uang digital untuk transaksi sehari-hari kepada masyarakat Bali.

Baca juga:  Parade Budaya Tutup Boost SVF 2018

Meski sempat vakum 2020 dan 2021 akibat pandemi COVID-19, antusiasme masyarakat terhadap kegiatan Sanfest sangat tinggi. Sejak hari pertama dibuka pada Rabu (17/8), Sanfest ramai dikunjungi masyarakat sekitar dan para wisatawan. (kmb/balipost)

BAGIKAN