Tim SAR melakukan pencarian di perairan Air Kuning, lokasi jukung tenggelam. (BP/Istimewa)

NEGARA, BALIPOST.com – Akibat terhempas ombak, satu jukung nelayan terbalik di perairan Air Kuning, Kecamatan Jembrana, Kamis (12/8) pagi.

Jukung yang ditumpangi dua nelayan, Asrul (26) dan Suhairi (50) asal Banjar Tengah, Desa Air Kuning ini diketahui terbalik sekitar pukul 06.00 WITA. Saat jukung Sekar Mawar itu hendak balik ke pantai.

Satu orang berhasil ditemukan dan satu orang belum ditemukan. Kapolsek Kota Jembrana Iptu I Putu Budi Santika mengatakan satu nelayan yang belum ditemukan diketahui identitasnya Suhairi. Tim SAR Pos Jembrana turun melakukan pencarian korban tenggelam tersebut. (Surya Dharma/balipost)

Baca juga:  Tiga Hari Padat, Antrean Pelabuhan Gilimanuk Mulai Landai
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *