MANGUPURA, BALIPOST.com – Menjelang kepulangan Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulazis al-Saud ke negaranya, dua tamu tak diundang ingin menemuinya di Hotel St. Regis, Nusa Dua, Sabtu (11/3). Tamu tak diundang itu adalah Herry Gunawijaya (74) asal Pekalongan, Jawa Tengah dan Sangga Rustandi (69) asal Bandung, Jawa Barat.

Kabid Humas Polda Bali AKBP Hengky Widjaja mengatakan hasil pemeriksaan, pada Kamis (9/3), kedua orang tersebut terbang ke Bali naik pesawat Citylink dan tiba di Bali pukul 18.30 Wita. Selanjutnya menemui Mahendra di Denpasar.

Maksud kedatangan mereka untuk bertemu dengan Raja Salman karena raja dianggap orang sosial. Di samping itu mereka ingin  menjual sebuah batu bergambar Soekarno kepada raja.

Baca juga:  Tamu Tak Diundang Raja Salman Dibawa ke RSJ Bangli
“Tadi pagi, mereka  berangkat mengendarai mobil Toyota Avanza dari hotel menuju Gereja Maria Bunda di Puja Mandala Kuta Selatan. Setelah sembahyang, mereka berangkat menuju Hotel St. Regis dan membayangkan bisa masuk hotel lalu bertemu dengan Raja Salman,” ujarnya.

Pukul 10.00 Wita, mereka tiba di depan St. Regis, tapi mereka langsung diamankan unit Raimas Polresta Denpasar dan dibawa ke Polsek Kuta Selatan untuk di lakukan pemeriksaan. “Mereka mengatakan apabila tidak diizinkan menemui Raja Salman, mereka berencana  balik ke Bandung,” ujar Hengky. (Kerta Negara/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *