
GIANYAR, BALIPOST.com – Personel kepolisian langsung menangani pohon durian besar yang tumbang dan menimpa rumah milik I Made Kardana di Banjar Tegallalang, Gianyar, pada Rabu (21/1) pagi. Pohon durian tersebut diperkirakan tumbang sekitar pukul 04.00 WITA akibat kondisi cuaca.
Akibat insiden ini, beberapa bagian bangunan mengalami kerusakan, di antaranya tembok pagar pekarangan rumah, atap bale dangin, dan menur (mahkota) bangunan palinggih apit lawang.
Menerima laporan tersebut, Kapolsek Tegallalang, AKP Ketut Wiwin Wirahadi, S.H., M.H., segera mengerahkan personelnya. Sekitar pukul 08.30 WITA, polisi bersama Bhabinkamtibmas, Babinsa, dan unsur terkait mulai melakukan proses evakuasi.
“Kami hadir untuk memberikan bantuan nyata. Prioritas utama adalah pembersihan material agar tidak membahayakan warga sekitar dan membantu meringankan beban korban,” ujarnya.
AKP Ketut Wiwin Wirahadi memaparkan beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian pohon tumbang tersebut. “Kerugian material diprediksi jutaan rupiah,” jelasnya.
Kapolsek Tegallalang menambahkan petugas telah melakukan pemotongan batang pohon dan pembersihan lokasi secara menyeluruh. Pihak kepolisian mengimbau kepada seluruh masyarakat Tegallalang agar tetap waspada mengingat cuaca ekstrem yang sering terjadi belakangan ini.
Warga diminta segera melapor ke pihak berwajib jika menemukan pohon rawan tumbang atau potensi bahaya lainnya di lingkungan sekitar. (Wirnaya/balipost)










