Suasana penghitungan suara di salah satu TPS di Bangli. (BP/istimewa)

BANGLI, BALIPOST.com – Dua calon bupati Bangli memberikan tanggapan terhadap perolehan suara sementara Pilkada Bangli 2024. Dalam perolehan suara sementara ini mengunggulkan Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati nomor urut 2, Sang Nyoman Sedana Arta dan I Wayan Diar.

Berdasarkan hasil penghitungan sementara, pasangan petahana itu unggul dengan perolehan suara sebesar 61,71 persen.

Calon Bupati Bangli nomor urut 1, Raden Cahyo Adhi Nugroho Martosubroto mengakui Paslon nomor urut 2 yang menang. “Rencana Tuhan selalu lebih baik,” kata Raden Cahyo Kamis (28/11).

Baca juga:  Jalan Utama Kintamani - Buleleng Banyak Lubang

Sedangkan Calon Bupati Bangli nomor urut 3 Ida Bagus Giri Putra menyatakan bahwa perolehan suara Sedana Arta-Diar yang unggul dalam Pilkada 2024 merupakan cerminan pilihan rakyat. Dirinya sangat menghargai itu.

Ia berharap Bangli ke depannya semakin baik dan maju. “Semoga ke depan nya Bangli akan semakin baik dan maju serta rakyatnya sejahtera,” harap Giri Putra.

Sementara itu, Sedana Arta menyampaikan ucapan terimakasih kepada masyarakat Bangli yang telah melaksanakan pesta demokrasi dengan tertib dan kondusif. Dikatakan bahwa berdasarkan hasil quick count dan real count yang dilaksanakan DPC PDIP Bangli, kemenangan Pasangan Sadia BISA diraih di semua kecamatan.

Baca juga:  Cegah Covid-19, Bawaslu Bangli Minta Pemkab Membantu Ini

“Skali lagi terimakasih kepada seluruh masyarakat Bangli untuk selanjutnya kita bersama-sama membangun kabupaten Bangli yang kita cintai,” kata Ketua DPC PDIP Bangli itu. (Dayu Swasrina/balipost)

BAGIKAN