Pelantikan presiden mungkin bukan hal istimewa atau sangat istimewa lagi bagi negeri ini. Sudah berulang kali ada pergantian presiden. Tentu dalam semangat baru kali ini, saya berharap presiden Indonesia Bapak Jokowi bisa melanjutkan program–program strategis yang telah dicapai lima tahun pertama menjadi presiden.

Saya menyampaikan selamata atas pelantikan presiden Jokowi dan wakil Presiden Ma’ruf Amin untuk lima tahun ke depan. Saya berterimakasih atas cara-cara bapak mengelola bangsa ini walaupun dalam banyak hal masih ada yang perlu dikerjakan lebih serius.

Baca juga:  Penjernih Air

Masalah puas dan senang terhadap kinerja bapak Presiden Jokowi pada lima tahun pertama, terkadang juga sangat subjektif. Tetapi jika melihat pembangunan dan terobosan yang dicapai saya sebagai rakyata Indonesia merasa salut. Saya juga berharap lima tahun mendatang kita lebih solid merajut kebangsaan.

Saat ini banyak orang bilang, jika nanti kita krisis tokoh nasional dan berjiwa nasionalis, maka nasib negara juga diragukan. Untuk itulah tahun ini dan seterusnya mari perkuat rasa kebangsaan. Jangan terus terjebak kepentingan politik, apalagi hanya memikirkan kekuasaan. Berikan kesempatan presiden bekerja. Kontrol tentu boleh saja dilakukan, tapi spiritnya untuk mengoptimalkan pembangunan.

Baca juga:  Pelantikan Presiden Aman dan Lancar, Gubernur Ajak Umat Hindu Berdoa Bersama

I Wayan Arsana

Gianyar-Bali

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *