kafe
Sejumlah petugas menggeledah dan melakukan tes urine para seluruh pengunjung dan waitris kafe. (BP/olo)
NEGARA, BALIPOST.com – Sejumlah kafe dan tempat hiburan di Jembrana disasar Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Bali, Sabtu (10/6) malam. Selain operasi, petugas BNN yang dipimpin Kabid Penindakan AKBP Ketut Arta ini juga melakukan tes urine terhadap karyawan dan pengunjung kafe. Operasi yang menyasar sedikitnya enam kafe di Delodberawah, Kecamatan Mendoyo dan Baluk, Kecamatan Negara itu juga melibatkan Polres Jembrana.

Sejumlah pengunjung dan waitres yang sedang asyik menghibur diri, kaget mendapati sejumlah petugas meringsek masuk dan menggeledah. Mereka selanjutnya digeledah, baik pada barang bawaan maupun seluruh badan. Petugas juga melakukan tes urine baik terhadap pengunjung maupun waitres. Total ada 39 orang yang dites urine dari enam kafe yang disasar.

Baca juga:  Kinerja KONI Dikeluhkan, Dewan Rencanakan Pemanggilan

Hasilnya diperoleh seluruhnya negatif. Hasil operasi selama kurang lebih tiga jam mulai pukul 23.00 Wita itu nihil. AKBP Ketut Arta mengatakan upaya ini dilakukan untuk pencegahan serta menekan penyalahgunaan peredaran narkoba di wilayah Bali, termasuk Jembrana. Kendati dari data perbandingan dengan kabupaten lain peredaran narkoba di Jembrana masih tergolong rendah, namun demikian tetap harus diantisipasi  agar tidak berkembang. Upaya seperti ini menurutnya juga akan menyasar di sejumlah kabupaten lain di Bali. (surya dharma/balipost)

Baca juga:  Kelurahan Bitera Tertibkan Warung Remang-remang
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *