GIANYAR, BALIPOST.com – Dalam waktu dekat alat kelengkapan DPRD (AKD) Kabupaten Gianyar bakal dikocok ulang. Bahkan pergantian untuk posisi empat pimpinan komisi, Banggar (Badan Anggaran) dan Banmus (Badan Musyawarah), sudah diagendakan bulan ini. “Sesuai ketentuan, anggota dan pimpinan AKD bisa dirubah dalam masa 2,5 tahun,” kata Ketua DPRD Kabupaten Gianyar, I Wayan Tagel Winarta, Senin (3/4).

Dijabarkan berdasarkan hasil rapat Badan Musyawarah (Bamus) yang digelar Senin siang kemarin. Disepakati rolling alat kelengkapan dewan berlangsung pada 25 April mendatang. “Berdasarkan hasil bamus, rolling ini dilakukan 25 April, hari tersebut juag sudah kami sesuiakan dengan Kota Gianyar yang akan menggelar HUT pertengahan April ini,” jelanya.

Sebagai Ketua DPRD, Tagel mengaku hanya menjembatani saja dalam pengisian ulang AKD ini. “Ketua dan Wakil Ketua DPRD tetap, hanya yang di bawah kami. Ada mekanisme memilih alat kelengkapan dewan yang jelas harus musyawarah mufakat,” terangnya.

Baca juga:  Diduga Tak Berizin, DPRD Gianyar Soroti Wisata ATV di Payangan
Menurut Tagel pengisian ulang AKD di DPRD Gianyar ini akan berlangsung landai. Kondisi ini disinyalir akibat tipisnya hak dan kewajiban antara anggota dna ketua AKD. “Lain dulu, para ketua komisi dapat mobil, tapi sekarang semuanya sama. Kemungkinan sekarang malah menghindar ditunjuk sebagai ketua komisi, nah sekarang hanya perintahnya dari fraksi,” jelasnya.

Diakui, sebagai pimpinan alat kelengkapan dewan akan disibukkan dengan berbagai agenda. Seperti menerima tamu undangan dan lainya. Kondisi ini lah yang diperediksi akan membuat kursi pimpinan AKD ini tidak begitu diminati. “Sekarang sudah sama, tidak ada fasilitas yang mencolok. Malah mungkin sekarang jadi beban. Jadi kesimpulannya kalau dulu bisa rebutan, sekarang fasilitas sama saja,” tandasnya.

Disamping itu, saat ini banyak yang mengawasi DPRD. Tidak saja dari kejaksaan, banyak LSM dan media yang menyoroti kinerja DPRD, belum lagi muncul tim Saber Pungli. “Sebenarnya damai saja. Apa yang dicari sekarang? Situasi ketat,” tandasnya. (Manik Astajaya/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *