SINGARAJA, BALIPOST.com – Aktivitas bongkar muat barang di Pelabuhan Pendaratan Ikan (PPI) Sangsit, Kecamatan Sawan ditutup sampai 30 Maret. Hal tersebut berkenaan dengan Hari Raya Nyepi tahun caka 1939.

Kapolsek Sawan, AKP. Made Derawi menjelaskan penutupan aktivitas di pelabuhan, berupa bongkar muat barang maupun penyebrangan dari Pulau Sapeken, Madura, Jawa Timur tersebut mulai, Sabtu (25/3. “Itu akan berlangsung sampai 30 Maret,” ujarnya, Minggu (26/3).

Penutupan itu, sambungnya atas intruski Syahbandar. Kebijakan ini sudah disosialisasikan kepada penumpang maupun nahkoda.

Baca juga:  Pengamanan Nyepi, Tentara Bersenjata Lengkap Dikerahkan
Guna menghindari adanya pelanggaran, masyarakat pun diharapkan turut melakukan pengawasan. “Sosialisasi sudah kami lakukan,” ucapnya.

Penutupan aktivitas juga dilakukan di Pelabuhan Celukan Bawang. Hanya saja, itu baru dimulai Senin (27/3) dan kembali dibuka pada ngembak geni, 29 Maret. “Ini sudah dirapatkan bersama pihak pelabuhan, Polair dan juga TNI,” ungkap Kapolsek Kawasan Laut Celukan Bawang, AKP. Ketut Wisnaya.

Ditambahkan dia, dalam perayaan Nyepi ini, kawasan pelabuhan juga dijaga ketat. “Penjagaan tetap dilakukan,” imbuhnya. (Sosiawan/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *